Lawan Tentara AS, Gerilyawan Taliban Pakai Motor Honda

Gerilyawan Taliban gunakan sepeda motor Honda
Gerilyawan Taliban gunakan sepeda motor Honda (Wiremaninafghanistan)
Konflik yang terjadi di kawasan Timur Tengah seringkali membuat Amerika Serikat turut campur. Bahkan, kelompok gerilyawan Taliban dari Afganistan dan Pakistan sering kali memberikan perlawanan sengit untuk mengusir tentara sekutu.

Di tengah pertempuran sengit dengan senjata dan peralatan Amerika Serikat yang super canggih, sebuah dokumen WikiLeaks telah mengungkapkan, para gerilyawan hanya menggunakan kendaraan sepeda motor saat melakukan penyerangan dan bertahan.

Dilansir Visordown, Jumat 15 November 2013, mereka pun bekerja secara berpasangan, di mana satu orang mengendarai motor dan satu lagi menjadi penumpang dengan membawa roket untuk menyerang pasukan koalisi.

Jika akan menyerang, gerilyawan dapat bergerak dengan cepat jika menggunakan sepeda motor. Adapun sepeda motor yang digunakan para gerilyawan ini merupakan merek Honda yang dibuat di China.

Masih menurut Visordown, alasan kelompok Taliban memilih Honda, dikabarkan karena motor tersebut handal dan ekonomis.

Jangan berpikir mereka menggunakan motor sport CBR500R, CBR250R bahkan motor matik. Mereka masih menggunakan motor Honda lawas jenis CB.

sumber : VIVAnews

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak