Tanjung Tinggi, Pantai Menawan : Lokasi Syuting Film Laskar Pelangi

Tidak berlebihan memang kalau saya bilang Tanjung Tinggi adalah pantai terindah di belitung, bahkan mungkin saja tidak hanya di belitung tapi se asia tenggara. Kenapa saya katakan begitu? karena keindahan panorama pantai ini sangat luar biasa dan tiada tandingannya. Tanjung tinggi seperti sepotong surga yang diberikan ke belitung. Keindahan panorama Tanjung tinggi merupakan kombinasi dari hamparan pantai pasir putih yang landai dengan laut biru dan ombak yang tenang serta kumpulan batu batu granit berukuran raksasa yang tersebar disekitar pantai dan laut.

Tanjung Tinggi
Tanjung Tinggi berada di sebelah utara-timur laut dari kota Tanjung Pandan dengan jarak kurang lebih 30 kilometer. Untuk menuju kesana bisa menggunakan angkutan umum (namun agak susah), dan bisa juga dengan sewa mobil atau motor. kalau sendiri lebih baik sewa motor dengan kisaran harga 60 ribu perhari. Dalam perjalan menuju Tanjung Tinggi, saya melewati beberapa pantai lain seperti pantai Batu hitam, bukit perahu, dan tanjung kelayang. Namun jangan tergoda untuk mampir, tangguhkan dulu karena tujuan utama adalah Tanjung Tinggi yang terindah diantara semuanya.

Sesaat sebelum memasuki wilayah tanjung tinggi, dari jalan saya sudah terperangah melihat landscape pantai dengan laut biru dan batu batu besarnya. Disebelah kiri ada sebuah resort yang tampak cukup nyaman dan mewah, resort itu adalah Lor Inn. Katanya Resort itu adalah satu satunya di Tanjung Tinggi. Biaya menginap disana memang agak menguras  isi dompet. Kalau ingin berhemat, lebih baik membuat kemah di tepi pantai atau tidur dengan menggunakan sleeping bag.

Lor inn
Didepan Lor Inn terdapat pantai yang lumayan panjang dan landai dengan pasir yang berwarna putih dan halus sekali seperti tepung. walaupun hembusan angin terasa cukup kencang tapi ombak disini sangat kecil sekali, jadi aman untuk berenang dan bermain main dilaut. Disinipun sudah mulai tampak batu batu besar berbagai ukuran dan bentuk.

Pantai didepan lor inn
Bergerak terus dari lor inn sampailah saya di kawasan pantai tanjung Tinggi. Berupa teluk kecil yang di apit oleh dua semenanjung, dikiri kanan terdapat batu batu granit besar berbagai ukuran, mulai dari yang sebesar meja sampai sebesar rumah. Batu batu itu seolah olah disusun sedemikian rupa sehingga membentuk formasi yang indah. Kalau pernah melihat film Laskar Pelangi, masih ingatkah disalah satu adegan ada anak anak sekolah (laskar pelangi) berlari larian di pantai berpasir putih dengan batu batu besar, disinilah lokasi adegan tersebut di ambil.
Tanjung Tinggi
Rasanya saya sudah tidak sabar menginjakkan kaki dipasirnya yang putih dan airnya yang biru dan tenang. Walaupun udara hari itu sangat panas namun tidak menyurutkan semangat saya untuk berlari lari disekitaran pantai, dan melompat kesana kemari diantara bebatuan besar, seolah menjadi Lintang dkk. hehe.. Cobalah memanjat ke atas batu granit tertinggi dan terbesar, dari atas batu itu akan kelihatan landscape tanjung Tinggi yang luar biasa indahnya.

View dari atas batu granit
Sedikit yang menjadi tanda tanya dalam benak saya adalah, darimana asalnya batu batu granit besar ini? karena di belitung tidak ada gunung berapi dan posisinya juga sangat jauh dari daerah dengan gunung berapi.

sumber : http://jalanblog.wordpress.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak