Di Negara ini, Berkata Kotor Didenda 5 Juta

Ilustrasi mulut dilakban (foto : dbqt.wordpress.com)
Jangan sembarangan memaki orang di tempat umum. Apalagi, di New South Wales, Australia. Bisa-bisa Anda harus merogoh kocek sebesar Rp 5 juta.

Pihak kepolisian di Kota Sydney, New South Wales (NSW), saat ini meningkatkan nilai denda bagi mereka yang ketahuan memaki dengan “kata-kata kotor” itu menjadi 500 dollar Australia atau sekitar Rp 5,2 juta.
Nominal denda yang diterapkan di negara bagian NSW ini lebih tinggi dibandingkan dengan denda yang diterapkan di negara bagian Melbourne maupun Brisbane.

Scott Webber, petugas kepolisian NSW mengatakan, selain untuk mengurangi kebiasaan memaki dan mengumpat di tempat umum. Penerapan denda tinggi ini juga untuk memastikan, bahwa siapa saja yang melakukan hal tersebut pasti akan mendapatkan hukuman yang setimpal.

“Polisi menempatkan batas yang sangat tinggi. Yang dipermasalahkan hanyalah berbicara dengan menggunakan kata-kata ofensif itu di tempat umum, dan bagaimana sikap orang tersebut menyampaikan atau menggunakan kata-kata makian itu,” kata Webber.

Meski denda ini telah diterapkan, namun selama ini pihak pengadilan di Negeri Kanguru itu sebenarnya enggan menghukum orang dengan tuduhan berbahasa kotor. Mereka memberi standar yang sangat tinggi. Dan, apakah polisi memiliki pendekatan yang sama ketika mereka mengeluarkan putusan denda di tempat umum tersebut?

“Yah pasti. Karena kami mewakili nilai-nilai masyarakat. Langkah ini adalah untuk memastikan bahwa pelaku itu bertanggung jawab atas kejahatan yang dilakukannya,” sambung Webber.

Webber kembali menegaskan, ketentuan denda lebih ketat ini diberlakukan dalam usaha membendung pengaruh dari konsumsi minuman beralkohol yang seringkali memicu kekerasan, terutama di kalangan anak-anak muda.

Sementara, John McKenzie, Layanan Hukum Aborigin di NSW dan Wilayah ibukota Australia ACT mengungkapkan, bahwa anak muda dan warga Aborigin akan paling parah terkena dampak denda yang tinggi tersebut.

“Penerapan denda yang lebih berat tidak akan menanggulangi apa-apa untuk mengatasi kekerasan akibat pengaruh alkohol,” imbuhnya.

Namun, Webber tetap meyakini, bahwa denda lebih berat tersebut akan membuat suasana menjadi lebih tenang. Karena tidak ada kegaduhan dengan berbagai kata-kata kotor yang dilontarkan oleh para pemabuk yang selama ini berkeliaran di jalanan dan tempat-tempat umum lainnya.
sumber : nefosnews

2 Komentar

  1. keren, kalau berkata-kata kotor dan tidak sopan bisa di denda kalau berada di negara itu, tapi bagus sekali.

    BalasHapus
  2. Kami IONQQ * NET Agen Poker Terpercaya dengan 5 support bank ( BCA, MANDIRI, BNI, BRI & DANAMON )
    Dengan Minimal Deposit Rp. 20,000,- | pin bb:58ab14f5

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak