Kucing ras baru ini dinamakan Lykoi. Kata Lykoi sendiri diterjemahkan sebagai wolf cat (kucing serigala) dalam bahasa Yunani. Karena mengalami mutasi genetik, kucing ini tidak memiliki rambut di sekitar mata, hidung, telinga dan moncongnya.
Menurut situs resmi Lycoicat.com, yang mengembangbiakkan ras ini, Lykoi suka berburu di sekitar rumah. Dia awalnya memang tampak berhati-hati pada orang asing, tetapi dia akan cepat ramah pada semua orang yang ditemuinya.
"Manusia tidak bisa menciptakan kucing. Mutasi genetik terjadi secara alami dan kami hanya mencoba untuk memanipulasinya," papar Johnny Gobble, peternak kucing ras Lykoi.
Untuk memastikan apakah kucing ras ini memiliki fisik yang sehat, Johnny juga telah meminta bantuan seorang ahli jantung untuk memeriksa kucingnya. Berdasarkan scan jantung yang dilakukan pada Lykoi, dipastikan tidak ada masalah struktural dengan hati kucing tersebut.
Pada 14 September 2011, kucing Lykoi pertama diberi nama Daciana. Karena jenis ini masih tergolong langka, hanya ada tujuh peternak Lykoi yang terdaftar di dunia.
Photo: Brittney Gobble/Lycoicat.com |
sumber : Merdeka
kucingnya terlihat aneh, bulunya jarang-jarang dan wajahnya mirip dengan srigala..
BalasHapus