Mirip Bendera Prancis, Jersey Baru Timnas Amerika Menuai Pro-Kontra

USA World Cup Jersey (Dailymail)
Tak ketinggalan dengan timnas negara lain, Negeri Paman Sam juga merilis seragam tempur untuk Piala Dunia 2014 di Brasil. Seperti yang diunggah Dailymail (3/4), jersey away Amerika memiliki tiga warna dasar yaitu merah, putih, dan biru. Tiga warna tersebut merupakan warna bendera Amerika.

Namun, jersey baru tersebut mengundang pro-kontra dari para fans. Di media sosial,  banyak orang yang menyebutkan warna kostum tandang tersebut tidak mencirikan Amerika yang sesungguhnya. Sebagian fans menilai jersey tersebut justru lebih menyerupai bendera Prancis, Rusia, dan Belanda.

"Jersey tandang USA mengingatkan saya pada Prancis, Rusia dan Belanda, bukan Amerika."

"Jersey baru USA seperti bendera Prancis yang di balik."

"Mau lihat jersey baru USA? Cari di Google dengan keyword "bendera Belanda," sebut seorang fans.

Berbeda dengan kapten tim nasional Amerika, Clint Dempsey yang menyatakan dirinya sangat senang dan bangga mengenakan jersey tersebut. Menurutnya, warna pada jersey tersebut melambangkan patriotisme dari Amerika.


"Saya menyukai desain patriotis dan saya pikir dengan warna tersebut, kami akan terlihat hebat di lapangan."
sumber: Liputan6

1 Komentar

  1. ayo segera bergabung dengan kami di IONQQ^^com
    add pin bb 58ab14f5 || ditunggu ya^^

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak