Ngarai atau jurang adalah salah satu keajaiban dunia alami yang
terbentuk selama ribuan tahun oleh sungai. Kebanyakan ngarai terbentuk
oleh proses erosi pada dataran tinggi yang berlangsung sangat lama.
Ngarai menyajikan beberapa pemandangan paling spektakuler di bumi,
tidak hanya dari segi ukurannya saja tetapi juga karena keindahannya
yang luar biasa.
1. Grand Canyon, Amerika Serikat
Grand Canyon terletak di utara Arizona dan merupakan salah satu
atraksi wisata utama di Amerika Serikat. Terbentuk selama beberapa juta
tahun oleh Sungai Colorado, ngarai ini memiliki kedalaman lebih dari
1,6 km dan 446 km panjangnya. Grand Canyon bukanlah ngarai terdalam
atau terpanjang di dunia, tetapi ukurannya yang sangat besar dan
lanskap yang rumit dan berwarna-warni menawarkan pemandangan
spektakuler bagi para pengunjung yang tak tertandingi di seluruh dunia.
2. Fish River Canyon, Namibia
Fish River Canyon adalah ngarai terbesar kedua setelah Grand Canyon
di Arizona dan salah satu objek wisata utama di Namibia. Ngarai ini
memiliki sebuah jurang raksasa, total sekitar 160 km panjangnya, hingga
27 km lebarnya dan hampir 550 meter dalamnya. Karena Fish River
dibendung, sehingga ngarai ini hanya memiliki sejumlah kecil air yang
mengalir.
3. Tiger Leaping Gorge, China
Tiger Leaping Gorge terletak di Sungai Yangtze di barat daya China.
Memiliki panjang sekitar 15 km, ngarai ini melewati serangkaian jeram
yang dikelilingi oleh pegunungan di kedua sisinya yang setinggi 3.000
meter di atas sungai. Ngarai ini juga diyakini sebagai ngarai yang
terdalam di dunia. Jarak ngarai tersempit hanya sekitar 30 meter
lebarnya.
4. Gorge du Verdon, Prancis
Gorge du Verdon adalah ngarai sungai di tenggara Prancis yang
dianggap oleh banyak orang sebagai ngarai yang paling indah di Eropa.
Ngarai ini memeiliki panjang sekitar 25 kilometer dan ketinggian 700
meter dari sungai Verdon di bawahnya. Sungai Verdon, dinamai demikian
karena warna hijau zamrudnya yang mengagumkan. Daerah ini telah menjadi
magnet wisata bagi para penjelajah, pendaki dan pecinta olahraga air
yang meliputi arung jeram, kayak, berlayar, dan ski air.
5. Antelope Canyon, Amerika Serikat
Dengan batuan berbentuk kurva dan berwarna oranye dan ungu menyala,
Antelope Canyon adalah salah satu lembah yang paling sering difoto di
dunia. Kedua sisi lembah ini begitu sempit sehngga di beberapa tempat
anda dapat meregangkan tangan anda dan menyentuh kedua sisinya.
Meskipun lembah ini sangat indah, lembah ini kadang-kadang juga bisa
sangat berbahaya. Pada tahun 1997 banjir bandang menyapu Antelope
Canyon dan menewaskan 11 wisatawan.
6. Waimea Canyon, Hawaii
Waimea Canyon, terletak di sisi barat Kauai, adalah ngarai terbesar
di Pasifik dan salah satu ngarai yang paling berwarna-warni di dunia.
Ngarai ini memiliki panjang 16 km, lebar 1,6 km dan kedalaman 1.100
meter. Ngarai ini terbentuk sejak ribuan tahun yang lalu oleh sungai
yang mengalir dari Gunung Waialeale di tengah pulau.
7. Copper Canyon, Meksiko
Copper Canyon sebenarnya adalah sebuah jaringan lembah yang jika
disatukan akan berukuran beberapa kali lebih besar daripada Grand
Canyon. Cara yang paling populer untuk menjelajahi Copper Canyon adalah
dengan kereta api "Chihuahua al Pacifico". Jalur ini melewati 37
jembatan dan melalui 86 terowongan, naik setinggi 2.400 meter di atas
permukaan laut dan menawarkan pemandangan lembah di bawahnya.
8. Colca Canyon, Peru
Colca Canyon adalah sebuah ngarai di Sungai Colca, yang terletak di
pegunungan Andes, selatan Peru. Kedalaman lembah ini lebih dari dua
kali dari kedalaman Grand Canyon, namun dinding ngarai di Colca ini
agak lebih landai. Daya tarik wisata di sini, disamping pemandangan
yang mengagumkan, adalah burung kondor Andean. Burung kondor ini dapat
dilihat pada jarak yang cukup dekat saat mereka melayang di atas
ngarai.
9. King's Canyon, Australia
King's Canyon adalah salah satu atraksi wisata utama di daerah gurun
selatan dari Northern Territory di Australia. Formasi kubah enigma,
tebing yang tajam, dan pemandangan yang indah dari gurun yang berada di
sekitarnya membuat para pengunjung tidak dapat melupakan ngarai ini.
Bagian ngarai ini juga merupakan situs suci Aborigin dan pengunjung
disarankan untuk berjalan kaki.
10. Todra Gorge, Maroko
Todra Gorge terletak di sisi timur terpencil di Pegunungan Atlas dan
merupakan salah satu objek wisata populer di Maroko. 600 meter
terakhir dari Todra Gorge adalah bagian ngarai yang paling spektakuler,
berupa ngarai yang menyempit ke arah jalan berbatu hingga hanya 10
meter saja lebarnya di tempat-tempat dengan dinding tebing yang terjal
dan halus.
sumber : http://onecold21.blogspot.com
Tags
Fakta