Setelah Fiturnya Ditiru Facebook, Giliran Twitter Berbalik Meniru Fitur Facebook

Twitter. ©2014 Merdeka.com
Selama ini Facebook dikenal sebagai tukang plagiat tidak tahu malu yang sering comot begitu saja berbagai fitur dan tampilan Twitter (seperti Luncurkan Fitur Baru, Facebook Dituduh Tiru Fitur Twitter?). Kini, hal tersebut akan berbalik karena Twitter berencana meniru beberapa tampilan Facebook.

Seperti yang dilansir oleh Mashable (11/2), Twitter disebutkan akan mengubah tampilannya dengan mengambil inspirasi dari Facebook dan Google+. Hal ini akan menjadi perubahan tampilan terbesar yang pernah terjadi dalam jejaring sosial 160 karakter tersebut.

Hal ini pertama kali diketahui oleh assistant features editor Mashable, Matt Petronzio dalam Twitter miliknya. Dalam pengamatan itu, terlihat adanya perubahan dalam bentuk gambar utama dan biodata yang terlihat mirip dengan laman Facebook.
Selain itu, jalur tweet yang sebelumnya berbaris rapi juga diubah besar-besaran. Tampilan Tweet lebih mirip post di Pinterest yang terlihat tak beraturan namun saling mengisi.

Sampai saat ini, memang belum banyak orang yang bisa mendapatkan perubahan itu dalam Twitter miliknya. Hal ini dikarenakan sudah biasa Twitter uji coba fitur terbaru pada beberapa pengguna khusus.
sumber : Merdeka

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak