Lihat, Bunga ini Bentuknya Unik Menyerupai Seekor Burung

sumber: amazingfactsandnews
Banyak hal yang terlihat unik, aneh, dan beda dari biasanya bertebaran di muka bumi ini. Dunia memang menyimpan sejuta warna. Dan dari waktu ke waktu jutaan warna keunikan dunia itu senantiasa menanti untuk terus digali.

Berikut salah satu dari jutaan keunikan itu, dalam hal ini adalah keunikan yang ditemukan dari jenis tanaman bunga. Sebelumnya sudah dikupas berbagai bunga unik seperti bunga mawar berwarna hitam menawan, bunga dengan wajah tersenyum, dan lautan bunga ratusan hektar, kali ini ada lagi bunga yang tak kalah unik yaitu 'Parrot Flower' (Impatiens psittacina) atau Bunga Burung Beo.

Parrot flower merupakan spesies balsam asal Asia Tenggara. Gradasi warna dan bentuknya sangat unik dan indah menyerupai seekor burung beo yang terbang, itulah mengapa bunga ini disebut 'Parrot Flower'.
sumber: apakabardunia
Bunga spesies ini tumbuh di alam liar. Di Asia dapat ditemukan di daerah Manipur, India Utara. Kemudian di Asia Tenggara didapati di daerah kecil utara Thailand dan Burma. Parrot Flower sangat langka, oleh karena itu bunga ini dilindungi. Tidak diperbolehkan diekspor ke luar negeri. Pengunjung hanya diperbolehkan melihatnya dan tidak diperbolehkan menyentuhnya.
sumber: www.china5080.com
sumber: roopsunil.blogspot.com

2 Komentar

  1. bunga yang sangat unik, benar-benar menyerupai seekor burung..

    BalasHapus
  2. Bosan main poker sama ROBOT? Kapan menangnya?
    Mari bergabung bersama kami di IONQQ'NET , main poker tanpa Robot 100% player vs player,,,
    Add bbm kami *58ab14f5*

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak